Dalam kesempatan ini Danyonif 403/WP Letkol Infantri Junaidi menerangkan serangkaian kegiatan HUT ke-46 Yonif 403/WP yang diantaranya Lomba Olah Raga Batalyon pada tangga 5-25 Juli 2011 di komplek Batalyon Infanteri 403/Wirasada Pratista. Kategori lomba olahraga ini meliputi: Renang Militer, Speed Mars, Cross Country dan Lari Obor untuk perseorangan, sedangkan sepak bola, bola voli dan kebersihan untuk kategori antar kompi batalyon. Sedangkan untuk kegiatan diluar yaitu upacara ziarah, donor darah, anjangsana, mengunjungi panti asuhan, melaksanakan sosial darmabakti di lingkungan sekitar. Untuk acara yang baru akan dilaksanakan adalah pada tanggal 31 Juli 2011 Syukuran dan diteruskan pada tanggal 1 Agustus 2011 jam 24:00 menanam kepala kerbau sebagai harapan untuk keselamatan keluarga Batalyon dan malamnya menyelenggarakan wayangan dengan dalang Wahyu Senopati dan dihibur oleh pelawak senior Yogyakarta Bambang Rabies. Acara ini dilaksanakan secara turun-menurun termasuk menjamas bendera ke Keraton Yogyakarta. Untuk acara dibulan puasa Yonif 403/WP menyelenggarakan tablig akbar yang waktunya akan ditentukan kemudian dan dilaksanakan di Lapangan Kentungan Jl. Kaliurang km. 6,5 Yogyakarta mulai pukul 20.00 Wib.

Dandim Sleman merasa bangga dan berharap agar Tablig akbar direncanakan dengan sebaik-baiknya. Perayaan HUT ke-46 Batalyon infanteri 403/Wirasada Pratista tahun ini memang berbeda dengan tahun lalu. Tahun lalu ulang tahun Batalyon mengadakan upacara dengan mengundang POLRI sedangkan tahun ini perayaan HUT Batalyon hanya dilaksanakan secara sederhana karena memang bersamaan dengan bulan puasa agar ulang tahun ini bernuansa religi serta rohani sekaligus komando dari atasan untuk tidak berlebihan dalam merayakannya. Hal itu dikarenakan upacara hanya diperuntukkan untuk ulang tahun TNI pada bulan oktober mendatang serta ulang tahun TNI AD. Diharapakan kerjasama semua pihak termasuk TNI Polri dapat bersama-sama membangun Negara dan Bangsa.