Kamis, 13 April 2023

Arisan Paguyuban Malam Jum'at Kliwon

13 April 2023
Tempat Gedung Pertemuan KUD.

Notulen:

Ketua ULPMK/TPM Bp. Supardi/Kelik SP:
*Evaluasi kampung Hijau kring IX, mengajak seluruh warga masyarakat utk ikut berpartisipasi (ide, saran, gagasan, waktu, tenaga) dalam mensukseskan program Kampung Hijau.

*Pengelolaan sampah baik area publik maupun rumah masing2. Tempat sampah warna Merah, Kuning, Hijau utk area publik. Utk rumah tangga cukup satu tempat sampah.

*Besok sore sehabis Ashar 14 April 2023 dan hari Minggu  kerja bakti :
-cari tanah kumpulkan jadi satu, rabuk.
-kanan kiri gedung kud rumput disemprot roudup.
-merapikan sekitar gapura Ngancar.
-Minta tolong pak Remi utk membantu teknik bercocok tanam yg baik.

*Merapikan Data administrasi utk masing2 seksi paguyuban.

Bpk RW Bpk. Kusnantoro:
*Program kampung hijau diharapkan berkelanjutan dapat tingkatkan kesejahteraan warga masyarakat.
*Ibu2 PKK meliputi semua ibu2 warga Ngancar, Ibu2 KWT adalah bagian dari Ibu2 PKK.
*buat warga utk memperbarui KK masing2 utk kelancaran administrasi masing2.

Ketua Paguyuban Bpk. Budi Sarjono:
*Monggo utk warga yg KK belum barcode/baru utk segera memperbarui, demi kelancaran administrasi masing2 saat mengurus berbagai urusan, seperti utk Nikah, dll.
*Portal pak Sholeh paling malam jam 22.00 ditutup.
*Portal sebelah pak Senen tutup jam 24.00.
*Portal utama Tugu Ngancar tutup jam 24.00.
*Jimpitan perlu ditingkatkan lagi.
*Wifi gratis bantuan dari ISP GMedia ada di Masjid Baitul Jamal dan Gardu/Pos Ronda KUD. Yg bisa di gunakan yg pakai pasword (ada gambar gemboknya). Utk pasword bisa ditanyakan kpd Mas Taufik.

Bpk. Remi:
*Selama ini Tanaman pot tanahnya sudah bagus, tapi malas utk merawat menyiram.
*Siap membantu teknik bercocok tanam yg baik dan benar.

Wakil Pemuda Karang Taruna:
*Mengharap peran orang tua utk mengawasi anak2 dari pergaulan bebas/tanpa pengawasan yg bisa merugikan dan berdampak buruk bagi masa depan si anak, keluarga, dan masyarakat.
*Takbir keliling tidak ikut even lomba seperti sebelumnya, lebaran ikut pemerintah.

Pak Wagimin:
Tanya soal Pamsimas, biaya pemasangan baru sekarang berapa?

Jawaban Pak RW: 
Pamsimas untuk saat ini belum bisa melayani pemasangan baru krn keterbatasan sarana dan prasarana (sparepart).
Sebelumnya pasang baru biaya lebih murah krn ada program bantuan dari pemerintah/subsidi.
Utk rencana ke depan 700rb untuk biaya pemasangan baru, dan bisa di angsur.

Laporan keuangan :
Arisan:
Besok konsumsi Bpk. Agus Triyono, Ibu Waryati

Pembangunan
771.000 Saldo saat ini

Sosial:
2.496.000 saldo saat ini

Pangrukti loyo:
3.243.000 saldo lalu
3.863.000 saldo saat ini

Tenda kursi:
1.800.000 bulan lalu
1.700.000 saldo saat ini.

Jimpitan:
16.010.200 saldo Feb.
16.702.500 saldo saat ini.

Kotak makam Banjarsari:
452.000 saldo saat ini.


1 komentar:

Anonim mengatakan...

Alhamdulillah ....keren sudah ada kemajuan dan Transparansi lanjutkan πŸ‘πŸ‘πŸ‘....tetap semangatπŸ’ͺπŸ’ͺπŸ’ͺ #Sukses untuk Kampung Hijau ....#Sukses untuk pengelolaan Samph Kring IX
#pokoke Joss